Internet, atau dunia maya kini telah menjadi dunia yang menggeliat dalam hiruk pikuk kehidupan manusia, termasuk para pelajar. Bahkan sebagian orang mulai menganggap internet sebagai pengganggu bagi pelajar, karena para pelajar cenderung banyak menghabiskan banyak waktu mereka di dunia itu, tetapi jarang menghasilkan sesuatu yang bermanfaat. Lalu, apakah ada manfaat internet bagi para pelajar, atau dalam kata lain bagi dunia pendidikan?
Pelajar tentu saja bukan hanya siswa siswi di sekolah dasar hingga menengah, tetapi para ibu rumah tangga yang terus menuntut ilmu, meski tidak memiliki waktu untuk bersekolah tetap dapat di sebut pelajar. Lalu, apa manfaat internet bagi para pelajar? Salah satu manfaatnya tentu saja sebagai media pembelajaran yang lengkap, luas dan lugas. Seperti yang kita ketahui, berkomunikasi melalui internet jauh lebih mudah dibandingkan dengan komunikasi secara langsung atau melalui telefon, terutama dalam bidang pendidikan. Banyak sekali pengetahuan dan wawasan yang dapat kita peroleh melalui internet, hanya saja para pengguna lebih cenderung tertarik pada hal non-edukasional seperti entertainment, social networking ataupun hal lain.
Sebenarnya, banyak sekali kegiatan bermanfaat dapata kita lakukan melalui internet seperti Tes IQ, tes EQ, mencari kegiatan-kegiatan ilmiah untuk mengisi waktu luang (seperti eksperimen-eksperimen sederhana), bahkan belajar on-line. Pada abad ke-20, sudah lumrah apabila pembelajaran di dunia maya menjadi salah satu kemajuan dalam dunia pendidikan. Seperti contoh, kita dapat belajar dari modul-modul pembelajaran jenjang SD, SMP, SMA/SMK yang ada di e-dukasi.net , selain itu kita dapat melihat kelas belajar dari dalam maupun luar negeri yang ada di Youtube edu, dan lain sebagainya.
Selain itu, internet juga mampu memberikan manfaat dalam penelitian ilmiah, baik penelitian sosial maupun yang berhubungan dengan ilmu pengetahuan alam, karena ada banyak sekali makalah, skripsi, tesis bahkan buku online. Itulah manfaat internet bagi dunia pendidikan, tentu saja kita harus mendukung penggunaan internet seperti itu, penggunaan yang baik, sehat dan aman serta bermanfaat bagi dunia pendidikan. Mulai sekarang, kita harus rasional dalam memanfaatkan internet, karena itu cegah segala kemungkinan melakukan penyimpangan dalam penggunaannya.
Kini, saya memiliki beberapa tips yang mungkin dapat dilakukan untuk mengoptimalkan pemanfaatan internet yang sehat dan aman untuk dunia pendidikan sebagai berikut :
1. Cegah penyimpangan penggunaan internet dengan memblokir situs-situs tertentu melalui software atau DNS, menggunakan komputer di tempat yang terbuka (terlihat oleh banyak orang), menggunakan homepage sesuai dengan kegiatan yang sering dilakukan di internet, serta menggunakannya saat dibutuhkan.
2. Menggunakan fasilitas search engine dengan tepat. Misalnya, saat kita ingin menemukan sebuah referensi melalui internet dalam bentuk yang terpercaya (seperti pdf), kita dapat melakukan pencarian yang efisien melalui search engine dengan menuliskan key word seperti ini
[keyword] [spasi] [filetype:pdf]
(tanpa tanda [ ])
Selain itu, dapat juga mengganti pdf pada formula di atas sesuai dengan tipe file yang diinginkan (seperti doc, xml, dll)
3. Untuk membuat sebuah makalah/tugas atau apa pun, kita dapat mencari sumber melalui internet. Tapi, sebaiknya kita hanya menggunakan sumber dari situs yang terpercaya. Misalnya, mengambil sebuah kutipan dari situs dengan domain .edu, .org, dll. Sebaiknya jangan menggunakan dari situs lain (kecuali mungkin ada link referensi terpercaya) yang kurang bernilai pendidikan.
4. Gunakan berbagai kegiatan online seperti tes IQ dan EQ online, latihan Tes TOEFL online, bimbingan TOEFL online untuk melatih kemampuan dan mengasah kecerdasan kita. Selain itu, kita juga dapat menonton video pendidikan, membaca buku online di books.google.com, dll.
5. Gunakan sistem sekuriti yang memadai agar komputer tidak terancam bahaya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar